Roma 12:12

Roma 12:12

Saturday 12 July 2014

Bila Hidup ini adalah Pilihan......

si boru toba na lambok marroha

Bila hidup ini adalah pilihan bukan kah itu artinya kita punya kewenangan atas pilihan kita ?
apakah kita akan memilih
hitam atau putih
baik atau buruk
bahagia atau menderita
tertawa atau menangis
menikmati hidup atau mengeluh
setia atau mendua hati
beriman adau tidak
dlsb

Pada akhirnya kita akan menerima setiap hasil dan konsekwensi dari setiap pilihan itu.

Maka bijak lah dalam menetap kan pilihan

Saat kita di hadapkan pada kebimbangan atas pilihan yang harus kita putuskan maka berdoa lah
kelak jika ada harga yang harus kita tanggung untuk pilihan tersebut kita pastikan untuk siap menerima apapun itu,, sehingga kata - kata penyesalan tidak lagi berulang-ulang dalam mulut kita.

Dan,,, alangkah baiknya saat kita akan mengambil satu keputusan kita memikirkan apa dampak baik dan akibat buruk yang mungkin akan kita hadapi,, karena setiap aksi atau tindakan yang kita putuskan pasti ada reaksi yang di timbulkan..

Demikian halnya saat kita merasa seperti di kejar-kejar oleh umur untuk mengubah suatu keadaan ,, katakanlah misalnya memutuskan untuk menikah karena usia yang seolah-olah mengisyaratkan kita sudah terlalu tua untuk melajang..
Mungkin setiap kita sepakat berkata bahwa keputusan untuk menikah adalah keputusan yang paling besar dalam hidup setiap orang, baik itu laki-laki maupun perempuan,,
karena saat kita memutuskan untuk menikah kita akan menjalani kehidupan baru yang pastinya berbeda dengan kehidupan kita sejak dilahirkan. Kita akan hidup bersama seseorang yang mungkin secara keseluruhan berbeda dengan kita yang kita yakini bahwa "saya dan dia" akan hidup bersama sepanjang hidup kita dan akan membangun sebuah keluarga baru yang akan terus beregenerasi secara turun temurun.





No comments:

Post a Comment